5 Game Petualangan Anak-Anak Offline di HP Android, Bermain Dengan Penuh Keseruan!

Saat ini, game petualangan anak-anak offline di HP Android menjadi salah satu pilihan hiburan yang sangat populer. Permainan ini tidak hanya memberikan keseruan, tetapi juga mengembangkan imajinasi dan keterampilan berpikir kreatif. Dengan berbagai tema menarik dan grafis yang memukau, game petualangan ini mampu membawa anak-anak ke dalam dunia yang penuh dengan tantangan seru.

Selain itu, keunggulan dari game offline adalah anak-anak dapat menikmati permainan kapan saja tanpa perlu terhubung ke internet, sehingga aman dari risiko konten yang tidak pantas. Dalam uraian ini akan dibahas mengenai beberapa game petualangan anak-anak offline di hp android yang bisa dimainkan.

1. Final Fantasy IV (3D Remake)

Game petualangan anak-anak offline di hp android yang pertama adalah fina fantasy IV.
Game ini memberikan keseruan bermain yang kaya dengan elemen fantasi yang mendalam dan emosional.

Square Enix untuk pertama kalinya memperkenalkan sistem ATB (Action Time Battle), yang membuat permainan berbasis giliran menjadi lebih dinamis dan seru. Dalam sistem ini, musuh tidak akan menunggu memberikan perintah, melainkan akan terus menyerang sesuai dengan pengisian bar ATB mereka.

Hal menarik lainnya adalah adanya cutscene yang dilengkapi dengan pengisi suara yang menghidupkan cerita, sehingga pengalaman bermain menjadi lebih imersif.

2. EvoLand 2

Game offline di Android ini memberikan keseruan multigenre yang akan berubah sesuai dengan tahap yang dilalui oleh pemain.EvoLand 2 dimulai dengan grafis RPG 2D yang mengingatkan kita pada game RPG klasik.

Seiring permainan berlangsung, grafisnya akan berevolusi menjadi 3D, bersamaan dengan hadirnya mekanisme pertarungan yang baru. Untuk menjaga agar pemain tidak merasa bosan, EvoLand 2 juga menghadirkan beragam gaya seni yang terus berubah.

Agar pengalaman bermain semakin menyenangkan, pastikan untuk menggunakan kontroler eksternal, karena EvoLand 2 kompatibel dengan hampir semua gamepad Bluetooth.

3. Oddmar

Jika tidak memiliki konsol atau PC yang cukup kuat untuk memainkan Assassin’s Creed Valhalla atau Valheim, Oddmar adalah pilihan yang tepat untuk dimainkan di smartphone atau tablet Android.

Berlatar belakang tema Viking, pemain akan mengendalikan seorang tokoh bernama Oddmar, yang dianggap tidak layak untuk memasuki Valhalla.

Akibatnya, Oddmar diasingkan oleh warga desa lainnya, dan kini dia harus membuktikan bahwa dirinya tidak seburuk yang dibayangkan. Dalam perjalanan ini, Oddmar mendapat kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya.

Sebagai game dengan genre platformer, Oddmar akan mengajak pemain menjelajahi hutan yang dipenuhi dengan grafis menawan. Selama petualangan, terdapat banyak teka-teki menarik yang menanti untuk dipecahkan.

4. Oceanhorn

Melihat beberapa tangkapan layar dari Oceanhorn, siapapun dapat dengan mudah menilai bahwa kualitas grafisnya setara dengan game Triple A yang ada di konsol. Cerita game ini mengikuti seorang anak yang ditinggal oleh ayahnya, di mana akan menjelajahi pulau-pulau dan lautan sambil mempelajari sihir untuk mengalahkan monster-monster yang berkeliaran.

Di dalam game ini, terdapat berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan, seperti memancing, berlayar, mengumpulkan barang koleksi, dan masih banyak lagi.

Dengan grafis 3D yang menawan, game petualangan offline ini juga dilengkapi dengan soundtrack yang diciptakan oleh komposer legendaris Nobuo Uematsu, yang dikenal karena karyanya di seri Final Fantasy.

5. My Little Universe

Game petualangan anak-anak offline di hp android yang terakhir adalah my little universe. Dalam game ini, akan berperan sebagai seorang manusia berwarna oranye yang tiba di sebuah pulau yang misterius.

Di pulau tersebut, diharuskan untuk membangun kehidupan baru. Jelajahi setiap sudut pulau dan bangun berbagai struktur penting. Kumpulkan kayu dan gunakan kapak untuk mendapatkan sumber daya alam yang diperlukan. Jangan lupa untuk melakukan upgrade pada alat-alat pertambangan yang digunakan.

Itulah penjelasan mengenai beberapa game petualangan anak-anak offline di hp android. Pada Penjelasan diatas tadi terdapat lima jenis game petualangan untuk anak tanpa menghabiskan kuota.

Leave a Comment