Menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan itu penting dan tips menghindari penyakit perlu dilakukan mengingat Anda perlu menahan lapar serta dahaga selama berpuasa. Sebab berpuasa sampai lebih dari 12 jam, tentu tubuh akan kekurangan cairan dan nutrisi.
Sehingga sangat rentan menyebabkan gangguan kesehatan. Namun, jika menerapkan tips dalam artikel ini, Anda tidak perlu takut akan terserang penyakit ketika bulan ramadan.
Anda juga bisa merasakan tubuh segar dan bugar sehingga lebih bersemangat dalam beribadah serta mampu senantiasa bangun di pertengahan malam untuk sahur. Kemudian pola tidur juga lebih teratur.
Pentingnya Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Selama Bulan Ramadan: Tips Menghindari Penyakit
Ramadan ialah bulan suci yang dinanti-nantikan oleh umat Muslim di seluruh dunia. Sebab, bulan suci tersebut penuh pengampunan dan menjadi momen istimewa untuk memperbaiki diri.
Namun, karena harus berpuasa selama satu bulan penuh, tubuh perlu melakukan penyesuaian agar tidak sakit. Berikut ini panduan menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan: tips menghindari penyakit supaya tubuh selalu fit.
-
Memenuhi Kebutuhan Cairan
Tubuh senantiasa membutuhkan cairan. Apabila sampai kekurangan cairan, maka tubuh akan lebih mudah terhidrasi. Oleh sebab itu, Anda perlu memenuhi kebutuhan cairan meskipun sedang berpuasa.
Setiap harinya, Anda perlu memenuhi kebutuhan cairan dengan mengonsumsi air putih sebanyak 8 gelas. Karena berpuasa, silahkan minum air putih ketika waktu berbuka sampai dengan sahur.
Misalnya saja minum 3 gelas air putih ketika berbuka, kemudian minum 2 gelas saat malam hari. Lantas, minum air putih lagi sebanyak 3 gelas ketika sahur. Jadi, satu hari tetap bisa mengonsumsi sampai 8 gelas air putih.
-
Memenuhi Kebutuhan Makanan Bergizi
Menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan dan tips menghindari penyakit dapat diterapkan dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Pastikan Anda mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, protein dan serat.
Baik ketika berbuka maupun sahur, pastikan makanannya bergizi seimbang. Jangan sampai hanya mengonsumsi salah satu nutrisi saja. Supaya tubuh senantiasa kuat dan mampu beraktivitas selama berpuasa.
-
Mengurangi Konsumsi Makanan Berlemak
Akan lebih baik apabila Anda menghindari makanan berlemak tinggi ketika berbuka maupun sahur. Bukan berarti tidak boleh mengonsumsi makanan berlemak tinggi sama sekali. Namun, sebaiknya tidak mengonsumsi terlalu banyak atau terlalu sering.
Makanan yang mengandung gula maupun lemak cenderung mudah diserap oleh tubuh. Jadi, akan membuat Anda mudah merasakan lapar. Jadi, akan lebih baik untuk mengurangi konsumsinya.
Penting untuk Menjaga Pola Makan ketika Berpuasa
Ketika berpuasa, tubuh pasti perlu beradaptasi dengan pola makan. Sebab, selama 12 jam menjalankan puasa, jam makan berubah dari sarapan, makan siang dan makan malam menjadi sahur serta berbuka.
Oleh sebab itu, Anda perlu menjaga pola makan begitu bulan ramadan tiba. Jangan sampai menjadikan tubuh kurang nyaman ketika berpuasa selama 12 jam hanya karena pola makan yang salah.
-
Memulai Sahur
Ketika bulan ramadan, silahkan memulai hari dengan sahur. Jangan sampai Anda melewatkan makan sahur dengan alasan malas bangun atau ingin tidur sepuasnya. Sebab, tubuh akan sangat membutuhkan energi yang diperoleh ketika makan sahur.
Energi yang diperoleh ketika sahur akan membantu tubuh supaya tidak lekas lelah tatkala beraktivitas selama bulan ramadan. Jika belum punya waktu untuk menyiapkan banyak makanan saat sahur, Anda bisa mulai dengan mengonsumsi makanan seadanya.
-
Tidak Berlebihan saat Berbuka
Menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan untuk menghindari penyakit yang dapat diterapkan selanjutnya ialah tidak berlebihan ketika berbuka. Biasanya, orang-orang akan langsung mengonsumsi banyak makanan ketika berbuka.
Padahal, langsung mengonsumsi banyak makanan saat berbuka akan membuat perut terasa sesak. Jadi, sebaiknya makan secukupnya untuk mengisi perut. Lalu, secara bertahap mulai mengonsumsi makanan lainnya.
-
Menghindari Makan Malam
Tidak disarankan untuk makan malam terlalu banyak ketika malam hari sebab akan menimbulkan obesitas. Kemudian, hindari pula mengonsumsi kopi dan soda sebab akan menyebabkan sulit tidur.
Tetap Beraktivitas Fisik Meskipun Sedang Berpuasa
Tips menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan untuk menghindari penyakit yang umum diabaikan orang ialah tetap beraktivitas fisik ketika berpuasa. Karena menahan lapar dan haus, umumnya orang merasa malas untuk bergerak.
Misalnya saja ketika selesai sahur, biasanya memilih tidur lagi. Biasanya alasannya karena masih mengantuk atau malas saja untuk melakukan aktivitas tertentu. Padahal, aktivitas fisik tetap diperlukan meskipun berpuasa.
Alasannya ialah untuk memelihara kesehatan dan kebugaran tubuh. Ketika Anda beraktivitas fisik, metabolisme tubuh akan terjaga. Jadi, wajib untuk beraktivitas fisik paling tidak 30 menit setiap harinya.
Jangan sampai bermalas-malasan setiap hari hanya karena sedang berpuasa. Puasa tidak boleh dijadikan alasan untuk menghindari aktivitas fisik. Bahkan, ibadah juga perlu ditingkatkan ketika bulan ramadan.
Memelihara kesehatan dengan rutin beraktivitas fisik ketika bulan ramadan memang tidak mudah dilakukan, terutama karena belum terbiasa. Umumnya ketika awal bulan, tubuh masih perlu beradaptasi seperti mudah lelah, mengantuk dan lapar sepanjang waktu.
Jadi, Anda bisa memulai dengan beraktivitas fisik yang ringan ketika masih awal bulan ramadan. Tujuannya untuk membiasakan tubuh supaya senantiasa bergerak. Tidak harus melakukan aktivitas fisik yang terlalu banyak menguras tenaga.
Anda tidak perlu mengangkat beban berat maupun lari sampai beberapa KM, sebab justru akan terlalu banyak membuang tenaga dan tubuh terasa lelah. Silahkan melakukan olahraga ringan, misalnya saja jalan kaki, bersepeda maupun yoga.
Supaya tidak merasa lelah, Anda bisa mempertimbangkan waktu olahraga 30 atau 45 menit sebelum berbuka. Jadi, setelah olahraga bisa minum air dan makan begitu waktu berbuka tiba.
Bulan ramadan ialah waktu di mana semua umat Islam menjalankan ibadah puasa sampai 30 hari. Pada waktu tersebut, perlu menjaga kebersihan dan kesehatan selama bulan ramadan dan lakukan tips menghindari penyakit supaya ibadah bisa lancar.
[custom-related-posts title=”Related Posts” none_text=”None found” order_by=”title” order=”ASC”]