Mengenal Aplikasi Pajak Motor Vespa Matic dan Cara Bayarnya

Apabila Anda ingin melakukan pembayaran pajak motor Vespa Matic, pastikan sudah mengecek total keseluruhan biaya yang harus dibayarkan. Umumnya, wajib pajak akan mengecek biaya pajak kendaraan dengan menggunakan STNK.

Namun, mulai saat ini tarif pajak kendaraan dan identitas kendaraan bisa langsung dicek secara online melalui aplikasi. Di bawah ini akan dijelaskan mekanisme cara bayar pajak kendaraan.

Harga dan Pajak Motor Vespa Matic

Vespa matic ini telah dilengkapi oleh mesin berkapasitas 124,5 cc. Bahkan, juga dilengkapi dengan 4 langkah dan silinder tunggal dengan 3 katup.

Jika dilihat dari kondisi maksimal, tenaga Vespa ini bisa mencapai 10 Hp pada 7.600 rpm. Bahkan, untuk torsi maksimal 10,2 Nm di putaran 6.000 rpm.

Meskipun harganya tergolong lumayan, Anda tetap bisa memperoleh Vespa matic harga 20 jutaan bekas yang tetap prima. Namun, pajak motor Vespa Matic tetap masih terbilang standar.

Bahkan, setiap motor Vespa memiliki pajak yang berbeda. Jadi sebelum Anda membayarkan pajak ketahui dulu apa saja syaratnya dan cara bayarnya.

Vespa matic ini dihargai sekitar Rp 39,5 juta. Sementara itu, untuk pajak motor Vespa Matic terbilang terjangkau sekitar Rp 450.000.

Spesifikasi Motor Vespa Matic

Vespa Matic dikenal  sebagai salah satu produk motor Vespa kelas entry level dengan keluaran terbaru. Skuter ini sudah dilengkapi dengan tenaga yang relatif kecil dari produk skuter Vespa lainnya, yakni 125 cc.

Bahkan, sudah mendapatkan penyegaran sejak muncul ke pasar Indonesia. Akhirnya Vespa matic ini paling murah di antara produk matic lain yang memperoleh teknologi mesin i-Get.

Skuter ini hadir dengan tiga pilihan warna, yakni Red Passione, Black Volcano serta Yellow Lime. Bahkan, telah dilengkapi dengan adanya lampu utama LED.

Ditambah lagi, LED yang telah disematkan adalah tipe Daytime Running Light (DRL). Bahkan, sudah dilengkapi dengan memberikan visibilitas terbaik di berbagai kondisi cuaca.

Cara Bayar Pajak Vespa Matic Online

Agar bisa mengetahui seberapa besar tagihan denda pajak yang harus dibayarkan, maka bisa menghitungnya secara online via Kalkulator Denda Pajak di bawah ini. Apalagi dengan adanya kecanggihan teknologi saat ini, semua pemilik kendaraan bermotor bisa melakukan pembayaran pajak kendaraan secara online.

Tidak hanya Vespa saja, namun kendaraan bermotor roda 2 dan 4 juga bisa Anda cek. Salah satu cara cepat untuk membayar pajak Vespa secara online melalui Tokopedia.

Namun, pajak motor Vespa Matic melalui Tokopedia hanya bisa dilakukan oleh pemilik kendaraan bermotor asal Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Jawa Barat, Sulawesi Selatan, dan Kepulauan Riau. Berikut ini sudah ada langkah-langkah pembayaran pajak Vespa melalui Tokopedia.

  1. Pertama, bisa buka aplikasi Tokopedia terlebih dahulu. Lalu pilih menu Kategori>Pajak> E-Samsat.
  2. Kemudian, pilih wilayah sesuai asal kendaraan bermotor. Apabila berasal dari Madiun, maka silahkan pilih “Jawa Timur”.
  3. Lalu isi nomor polisi, nomor mesin, dan NIK dengan benar. Selanjutnya, bisa klik “Bayar” dan baca detail tagihan pembayaran.
  4. Kemudian, pilihlah metode pembayaran yang Anda inginkan, misalnya saja seperti ATM, internet banking, kartu kredit, dan lain-lain.
  5. Selanjutnya, Anda biasanya akan mendapatkan SMS yang berisi link download E-BPKB. SMS ini nantinya akan dikirimkan ke nomor handphone yang terdaftar Tokopedia.
  6. Selanjutnya, bisa melakukan pengesahan di Kantor Samsat atau layanan unggulan terdekat.

Melalui aplikasi yang ada diatas tentunya akan memudahkan Anda untuk membayar pajak. Pajak motor Vespa Matic harus segera dibayar jangan sampai lewat masa tenggang.

Leave a Comment