Sebelum memutuskan untuk membeli, Anda perlu mengetahui berapa sebenarnya pajak Honda Jazz. Perlu diketahui, pajak ini berbanding lurus dengan harganya. Semakin tinggi harganya, semakin besar pula pajaknya.
Jadi sebelum membeli, penting untuk mencari tau berapa pajak yang perlu dibayarkan nantinya. Sehingga dengan begitu, Anda bisa memperkirakan dengan kondisi keuangan Anda saat ini.
Selain harga dan juga jumlah pajak yang perlu dibayarkan, penting juga untuk mengetahui spesifikasi dari kendaraan tersebut. Sebab dengan mengetahui spesifikasinya, Anda jadi tau seperti apa kendaraan yang akan dipilih.
Cara Bayar Pajak Honda JazzÂ
Perlu diketahui, pembayaran pajak ini dilakukan di gerai samsat terdekat. Namun sebelum itu, pastikan bahwa Anda telah melengkapi segala persyaratan seperti STNK asli, KTP asli dan fotokopi serta fotokopi BPKB.
- Minta blanko pendaftaran ke petugas di loket pembayaran
- Isi formulir atau blanko dengan benar sesuai data yang diminta serta sesuai STNK dan KTP
- Berikutnya, serahkan map yang Anda bawa ke petugas. Jangan lupa untuk memasukkan blanko yang telah diisi ke map tersebut bersama dengan dokumen persyaratan
- Tunggu antrian hingga nama Anda dipanggil
- Bayar pajak sesuai dengan nominal yang tertulis pada lembar pembayaran pajak
- Ambil STNK lalu selesai
Spesifikasi Honda Jazz Generasi Terakhir
Ulasan kali ini akan membahas tentang spesifikasi Honda Jazz generasi terakhir yaitu GK5. Honda Jazz jenis ini dipasarkan hanya dalam 2 varian yaitu Jazz dan juga Jazz RS.
Spesifikasi dari kedua varian ini, keduanya menggunakan mesin yang sama yaitu 1.497 cc 4 silinder SOHC 16 katup i-VTEC. Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga maksimal 120 HP per 6.600 rpm.
Dengan torsi maksimal 145 Nm per 4.600 rpm, menggunakan bahan bakar bensin, kapasitas tangki 40L. Kedua varian ini memiliki dimensi panjang 3.955mm, lebar 1.694mm, tinggi 1.524mm dan juga berat 2.530kg.
Masing-masing dari varian tersebut tersedia dalam pilihan transmisi CVT ataupun manual 5 -kecepatan. Jadi transmisis dari masing-masing varian tersebut ialah CVT Earth Dream/ MT 5 -kecepatan.
Kini, Anda sudah mengetahui spesifikasi dari Honda Jazz generasi terakhir ini. Dengan mengetahui spesifikasinya, tentu Anda bisa menentukan kendaraan mana yang sebaiknya dipilih.
Perlu diingat, lebih baik pilihlah kendaraan yang spesifikasinya bagus dan juga sesuai dengan kebutuhan Anda. Karena dengan memilih kendaraan yang memiliki spesifikasi bagus, tidak akan merepotkan Anda nantinya.
Harga Honda Jazz dan Pajaknya
Honda Jazz generasi terakhir ini diberandol dengan harga yang lumayan, yaitu antara 256,5 hingga 300 juta untuk varian tertinggi. Jadi, Anda harus menyiapkan budget kurang lebih sejumlah itu untuk mendapatkannya.
Berikut ini detail harganya, untuk tipe Honda Jazz MT harganya Rp. 256.500.000,-. Honda Jazz CVT dibanderol dengan harga Rp. 267.000.000,-. Sedangkan Honda Jazz RS MT harganya Rp. 289.500.000,-.
Serta yang terakhir dan paling tinggi ialah Honda Jazz RS CVT, diberandol dengan harga Rp. 300.000.000,-. Apabila Anda tertarik untuk membeli salah satu variannya, Anda perlu menyiapkan uang sejumlah itu.
Sedangkan untuk pajak honda jazz, masing-masing varian berbeda-beda. Untuk Honda Jazz MT, Anda perlu membayar pajak sejumlah Rp. 3.119.500,-. Sementara untuk Honda Jazz CVT, Anda perlu membayar pajak sebesar Rp.3.245.000,-.
Serta untuk yang paling tinggi, Honda Jazz RS MT, Anda perlu membayar pajak sejumlah Rp. 3.497.750,-. Perbedaan harga pajak ini sesuai dengan tingginya harga dari kendaraan tersebut.
Kini Anda sudah mengetahui bagaimana spesifikasi Honda Jazz, berapa harga, pajak dan bagaimana cara membayar pajaknya. Jadi selain menyiapkan budget untuk membelinya, siapkan juga dana untuk membayar pajak honda jazz.